Teknologi AR untuk Media Pembelajaran yang Menyenangkan

Produk flashcards Clenovio yang bertajuk nusantara

Oleh: Putri Laksmi Nurul Suci

Sebagai salah satu startup yang bergerak di bidang pendidikan, Clenovio mencoba menghasilkan media pembelajaran baru bagi anak-anak usia dini dengan bantuan teknologi augmented reality (AR). Teknologi augmented reality yang menampilkan animasi 4D+ ini dihubungkan dengan produk-produk yang tersedia di Clenovio, seperti flashcard, peta, serta kaos yang digunakan sebagai media pembelajaran.

Produk pertama dari Clenovio merupakan flashcards yang bertajuk keberagaman nusantara di Indonesia. Dalam produk perdananya ini, Clenovio menyediakan 1 kotak yang berisi 20 kartu yang berisikan informasi yang berbeda, seperti tempat-tempat yang terkenal di beberapa kota di Indonesia, makanan dan barang khas Indonesia, serta konten lainnya tentang keberagaman budaya Indonesia.

Flashcards ini dihubungkan dengan teknologi augmented reality yang membuat anak-anak bisa menikmati pembelajaran dengan menonton animasi 4D+ yang menarik. Untuk penggunaannya, flashcards yang tersedia tinggal dipindai dengan aplikasi Clenovio, yang bisa ditemukan di play store Android dan diunduh secara gratis. Saat dipindai, maka akan langsung muncul gambar 4D+ dengan informasi serta suara yang menjelaskan gambar tersebut.

Terdapat juga cara penggunaan flashcards Clenovio pada bagian belakang

Karena hadir dengan animasi 4D+, gambar yang muncul pun bisa dinikmati dari berbagai macam sisi. “Gambar yang muncul bisa diputar-putar ke berbagai sisi dan bisa dipencet di beberapa bagian, karena terdapat informasi yang berbeda di setiap bagiannya,” ujar Fira, Chief Community Officer Clenovio. “Gambar-gambar di kartunya menarik, apalagi setelah dihubungkan ke aplikasinya. Sangat cocok untuk anak-anak. Dan mudah untuk digunakan,” ujar Cynthia, mahasiswa pengguna produk Clenovio.

Bukan hanya informasi dan suara, flashcards ini juga menyediakan latihan soal. Harga 1 kotak flashcards Clenovio pun masih terjangkau, yaitu Rp65 ribu serta bisa dibeli melalui Tokopedia dan situs web Clenovio

Pemilihan flashcards sebagai produk pembelajaran dari Clenovio merupakan hasil dari pemikiran beberapa orang dalam komunitas riset pendidikan yang ingin menghadirkan media pembelajaran yang menyenangkan. “Media yang kami pilih adalah kartu karena fleksibel dan mudah dibawa kemana-mana, beda dengan buku yang terkesan lebih serius.” ujar Fira.

Menurut Arif, Chief Business Officer Clenovio, munculnya ide flashcard ini juga berasal dari keresahan siswa yang cepat bosan dengan proses pembelajaran yang terlalu monoton. Maka dari itu, Clenovio pun menggabungkan teknologi augmented reality dengan flashcards yang dibuat menarik.

Sebelum disebarkan di pasaran, produk Clenovio harus melewati proses riset terlebih dahulu. Setelah riset selesai, maka hasil riset tersebut akan diwujudkan oleh tim bisnis Clenovio. Tim bisnis Clenovio terdiri dari engineer yang bertugas untuk mendesain gambar animasi 4D+ yang muncul, programmer yang bertugas membuat aplikasi, serta content creator yang bertugas membuat informasi dari gambar yang ada di flashcards tersebut.

“Ketiga bidang ini saling berkolaborasi. Setelah produk selesai dibuat, akan di uji coba serta dievaluasi terlebih dahulu. Ketika produk sudah disetujui, maka tim pemasaran akan langsung bekerja” jelas Arif.

Sebenarnya terdapat produk lain Clenovio seperti kaos dan peta. Untuk peta, Arif menjelaskan bahwa produk peta masih berbentuk prototype yang masih dikembangkan dan belum dipasarkan secara umum. Sedangkan untuk kaos bisa langsung dibeli di situs web Clenovio seharga Rp110 ribu.

Startup yang bergerak di bidang pendidikan ini hadir pada 2016 di Yogyakarta. “Sebelum Clenovio dibentuk, awalnya ini hanya komunitas riset pendidikan. Anggotanya juga baru mahasiswa di bidang pendidikan,” ujar Fira. Seiring berjalannya waktu, barulah komunitas ini bergabung dengan tenaga-tenaga pendidik lainnya, seperti guru dan termasuk juga orang tua.

Dan dari komunitas inilah muncul ide untuk membuat media pembelajaran yang menarik dan menyenangkan. Maka dari itu, Ambar Setyawan dan Arif sebagai CEO Clenovio pun berhasil mewujudkan media pembelajaran yang menarik dengan bantuan teknologi augmented reality (AR).

Target awal Clenovio adalah anak SMA dengan menyajikan pembelajaran terkait biologi. Tetapi pada akhirnya Clenovio mengubah target mereka menjadi anak-anak usia dini dan pelajar sekolah dasar yang mereka anggap lebih membutuhkan media pembeajaran yang menarik dan menyenangkan. Check out http://www.netnewsledger.com for details

Cuplikan informasi tentang acara yang diikuti oleh Clenovio (sumber: Instagram @clenovio)

Dalam pemasaran produk, tim pemasaran Clenovio berusaha memperluas relasi dengan mengajak beberapa komunitas pendidikan untuk bekerja sama. Tidak hanya itu, tetapi juga ikut dalam beberapa acara seperti Pesta Pendidikan, dan Makerfest yang diinisiasi oleh Tokopedia di Yogyakarta. Clenovio juga aktif dalam memperkenalkan produk mereka melalui situs web dan media sosial Instagram.

Arif dan Fira menjelaskan bahwa sebenarnya banyak sekali pihak-pihak yang peduli dengan dunia pendidikan walaupun tidak berasal dari latar belakang pendidikan. Kedepannya, mereka berharap Clenovio bisa selalu turut andil dalam menggerakkan inovasi di bidang media pembelajaran.

Sumber Video : Clenovio