Kata Pengamat Komunikasi tentang Selebgram Kuliner

Selebgram atau pembuat konten kuliner di Instagram dari Yogyakarta semakin menarik perhatian banyak orang, dilihat dari banyaknya jumlah followers mereka yang mencapai puluhan hingga ratusan ribu.  Lidwina Mutia Sadasri, S.IP, M.A, selaku pengamat media sosial dari Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta mengungkapkan efektivitas beriklan melalui selebgram kuliner. “Bagi saya cukup efektif karena kuliner kan terbukti enak kalau sudah dinikmati. Nah, selebgram ini berposisi sebagai orang yang mencicipi makanan, jadi audiens juga akan lebih terdorong untuk mencoba,” jelas Mutia.  (Nad/*)